SEKOLAH TINGKAT SMA SEDERAJAT MENGGELAR MASA ORIENTASI SISWA
(MOS)
Menghadapi tahun ajaran baru 2012-2013
SMA sederajat di wilayah kecamatan moyo hilir menggelar MOS. MOS yang menjadi
program tahunan sekolah dan program rutin Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS)
bertujuan untuk mengenalkan kepada calon siswa-siswi baru tentang kriteria,
program-program unggulan sekolah dan menjadi acara perkenalan antar calon
siswa-siswi dengan guru-guru dan para seniornya hal ini untuk menjalin rasa
kekeluargaan di lingkungan sekolah sebagai penunjang belajar mengajar selama
tiga tahun.
Para siswa-siswi yang tergabung
dalam OSIS di SMK ISLAM GUNUNG GALESA sudah mempersiapkan segala keperluan MOS
selain itu organisasi-organisasi lain seperti pramuka dan PMR juga akan
menggelar atraksi-atraksi menarik sebagai daya tarik organisasi kepada calon
siswa-siswi baru. berbagai kegiatan seperti perkenalan lingkungan sekolah dan
atraksi membuat menara pandang oleh organisasi pramuka membuat acara MOS
berjalan lancar. Sugianto 24 tahun warga Desa Moyo yang menjadi pelatih organisasi
pramuka di SMK ISLAM GUNUNG GALESA memilih menara pandang untuk di jadikan
atraksi, “saya memilih atraksi membuat menara pandang karena di situ bisa
terlihat bahwa organisasi pramuka mampu membuat siswa-siswi menjadii disiplin.”
Ini bisa menjadi sebuah motivasi
untuk sekolah-sekolah lain agar kedepan kegiatan belajar mengajar dapat
terlaksana dengan baik dan bersifat kekeluargaan. Pemerintah sekiranya bisa
menganjurkan dii setiap sekolah untuk bisa mengadakan MOS dengan sifat
kebersamaan dan pengenalan.***
Tidak ada komentar:
Posting Komentar