Kamis, 22 Desember 2011

MEMASYARAKATKAN BLOG TIDAKLAH SULIT


PRAMUKA BERLOMBA MENDISAIN BLOG

Dari Kegiatan Lomba Tingkat III, 
Mendisain blog sebenarnya bukanlah hal yang sulit. Pada awal perkembangannya blog hanya digunakan oleh orang-orang yang mengerti saja/seorang programmer karena menggunakan bahasa mesin yang sulit untuk dimengerti oleh orang yang tidak memperlajarinya secara intens. Namun seiring dengan perkembangan zaman penggunaan blog sangat multi fungsi. Blog pada masa sekarang banyak digunakan oleh para blogger mania untuk menyimpan file-file pribadi, bahkan blog menjadi ajang silaturrahmi dan komunikasi yang familier bagi para blogger, selain menarik juga memiliki gengsi yang tinggi (supaya tidak dianggap gaptek) dan jangkauan yang sangat luas. Lewat blogger kita bisa bersilaturahmi dengan siapaun di seluruh dunia tanpa mengenal batas wilayah dan waktu. Dengan ajang silaturrahmi semacam ini, terkadang para blogger mania sering membentuk komunitas-komunitas social dan melakukan berbagai kegiatan kemanusiaan.
Jika seorang blogger menuliskan artikel tentang suatu persitiwa di blognya. Maka tulisan itu dengan sangat cepat terbaca dan tersebar ke seluruh blogger mania yang lain. Sehingga suatu peristiwa bisa terekspose dengan sangat cepat ke penjuru dunia.

Dari arena Lomba Tingkat III cabang Sumbawa, KM Gempar berkesempatan melakukan liputan kegiatan lomba mendisain blog bagi anggota pramuka. Peserta lomba yang rata-rata berasal dari anggota pramuka usia SD dan SMP ini ternyata cukup mahir mendisain dan memasukkan tulisan ked ala blog yang mereka buat secara spontan di arena perlombaan. Tentu saja mereka telah diajarkan oleh guru/Pembina mereka masing-masing di tempat berlatih sebelum mengikuti perlombaan ini. Namun, dengan system perlombaan yang mengharuskan mereka membuat e-mail dan mendisain blog secara spontan diarena perlombaan, membuat kesan berbeda terhadap kemampuan peserta dalam mendisain blog. Selain itu, peserta dituntut untuk memasukkan sebuah tulisan ke dalam blog mereka yang menceritakan tentang kejadian selama kegiatan itu berlangsung. Artinya, peserta lomba juga harus punya kemampuan jurnalistik untuk mangisi blog mereka dengan kejadian actual saat perlombaan. Dan menurut pantauan kami, rata-rata peserta lomba memiliki kemampuan jurnalistik yang cukup baik.

Perlombaan yang dilaksanakan di lapangan sepak bola dusun Kanar Kecamatan Labuan Badas, tidaklah mengurangi antusias peserta lomba ini. Karena pada umumnya perlombaan semacam ini dilaksanakan di ruangan tertutup dan biasanya menggunakan akses network lokal area. Pada perlombaan ini, Untuk mengakses jaringan internet panitia bekerjasama dengan Kemenkominfo Kab. Sumbawa dengan mengirimkan satu unit Mobil Pusat Pelayanan Internet Kecamatan (MPLIK). Dua perangkat mobile router milik KM gempar dan KM Blakuning juga dimanfaatkan untuk membantu panitia dalam perlombaan ini mengingat keterbatasan jumlah perangkat pada mobil PLIK yang hanya berjumlah 5 perangkat laptop. Sementara peserta lomba berjumlah 24 regu dari 14 kecamatan yang mengirimkan peserta. Dengan perangkat modem dan router yang dimiliki Kampung Media bisa mengakomodir seluruh kebutuhan preserta lomba.

Keluar sebagai juara pada perlombaan ini adalah juara satu dari regu putri kecamatan plampang, juara dua dari kecamatan moyo hilir dan juara tiga dari kecamatan moyo hulu. Sedangkan juara putra di raih oleh regu kecamatan Labuan badas, juara dua kecamatan plampang dan juara tiga dari kecamatan empang. Ternyata memasyarakatkan blog bukanlah suatu hal yang sulit. (jul)***



Tidak ada komentar:

Posting Komentar