Jumat, 02 April 2010

LEMBAGA MASYARAKAT BANGUN DESA (LMBD)


“LMBD” MITRA KERJA PEMERINTAH

Dewasa ini, pemerintah hanya berfungsi sebagai fasilitator dalam pembangunan, karena program pemerintah bukan hanya bersifat top down saja, namun juga bersifat bottom up. Untuk itu, masyarakat yang menjadi ujung tombak atau motor penggerak dari program yang mereka usulkan sendiri kepada pemerintah melalui Musrenbang, Harus diawasi dan dilaksanakan langsung oleh masyarakat. Menyadari akan hal tersebut, di Kecamatan Moyo Hilir telah dibentuk Lembaga Masyarakat Bangun Desa (LMBD).
LMBD merupakan lembaga yang bertujuan mengayomi atau membantu masyarakat di segala bidang, dan lembaga ini merupakan partner dari Pemerintah untuk merealisasikan programnya. Sehingga akan tercipta masyarakat yang mandiri dan mampu berdaya saing.
Selain itu, LMBD juga bertujuan meningkatkan pemberian peluang kemudahan dan bantuan dalam mendorong peningkatan kwalitas Sumber Daya Manusia dan kesejahteraan anggota, meningkatkan rasa kebersamaan yang adil sesama anggota, meningkatkan profesionalisme anggota dalam melaksanakan tugas, memberikan pengayoman, perlindungan, dan penyaluran aspirasi anggota, melaksanakan pembinaan lembaga dan melindungi serta menjaga asset pemerintah.
Maka dengan terbentuk dan dikukuhkannya pengurus LMBD di Kecamatan Moyo Hilir akan ikut mensukseskan program pemerintah di segala bidang sesuai dengan kaidah yang berlaku. Maka LMBD ini pada gilirannya akan memberi rasa percaya dimanapun dan kapanpun.
Acara pembukaan yang berlangsung tepat pukul 09.00 wita, langsung dipimpin oleh camat Moyo Hilir Bapak Varian Bintoro, S.Sos. menyampaikan antusiasme beliau akan eksistensi dari lembaga ini, untuk kedepannya dapat membantu pemerintah kecamatan dalam pembangunan. Dalam sambutannya juga, beliau menyentil tentang keberadaan Kampung Media Digital “GEMPAR” sebagai mitra yang sudah terbentuk lebih dulu, telah mampu menjadi mitra kerja pemerintah Kecamatan Moyo Hilir. Untuk itu beliau berharap kepada LMBD yang akan dikukuhkan supaya dapat bersinergi dengan kampong media dan pemerintah kecamatan dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera.
Pengukuhan yang berlangsung pada hari sabtu 27 Maret 2010 bertempat di Panggung Seni dan Budaya Desa Moyo Kecamatan Moyo Hilir Kab. Sumbawa, dihadiri oleh Bupati Sumbawa, H. JAMALUDDIN MALIK yang sekaligus mengukuhkan lembaga tersebut. Selain itu, dihadiri juga oleh kepala instansi pemerintah, tokoh agama, tokoh masyarakat, petani, peternak dan masyarakat umum lainnya.
Dalam pembacaan visi misi oleh M. Sukri selaku ketua LMBD, menjelaskan bahwa Visi LMBD “adalah sebagai lembaga yang bersifat mandiri dan independent. Berfungsi untuk mengembangkan lembaga dan masyarakat yang berlandaskan semangat kekeluargaan, gotong-royong, semangat solidaritas, demokrasi dan tanggung jawab.
Sedangkan misi yang di emban oleh LMBD adalah memiliki kepedulian terhadap lingkungan masyarakat dan melakukan usaha di berbagai bidang dengan senantiasa memiliki hubungan yang harmonis di dalam maupun diluar organisasi sesuai dengan kaidah-kaidah yang berlaku”.
LMBD memiliki motto “Sasopo Baris Semampis Rungan”. Yang artinya marilah kita satukan barisan untuk mengharumkan nama daerah.

GEMPAR : SUMBAWA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar