Jumat, 10 Mei 2013

SAMAWA CENTER (SC) LAKSANAKAN PELATIHAN PENANGGULANGAN RESIKO BENCANA

Pelatihan penanggulangan resiko bencana yang diselenggarakan oleh samawa center (SC) telah resmi dimulai pa da jum'at pagi (10/5). Pelatihan ini dilaksanakan di balai pertemuan Desa Kakiang selama 9 hari, dari tanggal 10-18 Mei 2013 dan diikuti oleh 20 orang peserta yang terdiri dari kalangan mahasiswa, pemuda, pemudi, ibu rumah tangga, dan kepala rumah tangga.
 
Menurut bapak Suparman selaku panitia penyelenggara kepada kru Gempar " pelatihan ini dilaksanakan agar warga dan khususnya para peserta pelatihan dapat memberikan informasi kepada masyarakat akan datangnya bencana khususnya banjir. untuk mengurangi resiko akibat banjir, seperti hilangnya harta benda. Mengingat Desa Kakiang ini rawan terjadi banjir".

"  Dalam pelatihan ini peserta akan dijelaskan tanda-tanda atau ciri-ciri akan terjadinya banjir, bagaimana langkah awal atau tindakan awal yang dilakukan sebelum dan saat banjir datang. Selain itu peserta akan dilatih untuk menangani atau menanggulangi korban banjir". Ujar pak Amrullah selaku pemateri atau narasumber.

Pelatihan seperti ini sangat bermanfaat dan membantu masyarakat, khususnya didaerah rawan banjir. Diharapkan agar pelatihan seperti ini dapat dilaksanakan secara merata didaerah rawan banjir. bukan hanya pelatihan dasar, tetapi pelatiahan rescue dan dibentuk team ruscue dudaerah rawan banjir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar