Minggu, 05 September 2010
LOMBA KEAGAMAAN HIASI BULAN SUCI RAMADHAN
Remaja Masjid merupakan wadah pengembangan diri para pemuda yang memiliki kepekaan terhadap masalah-masalah keagamaan dilingkungan social masing-masing. Dalam implementasinya banyak gagasan-gagasan yang sifatnya konstruktif demi kemaslahatan umat sekitar tempat tinggal mereka.
Remaja Masjid “Barakatullah” Desa Moyo Kecamatan Moyo Hilir dalam hal ini tidak mau ketinggalan ambil bagian dalam usaha-usaha mencapai kemaslahatan umat, dimulai dari ruang lingkup yang paling kecil dengan mengadakan kegiatan lomba-lomba keagamaan yang bertujuan untuk menumbuh kembangkan rasa cinta dan pemahaman tentang nilai-nilai keagamaan yang sudah mulai sedikit luntur oleh zaman.
Dilaksanakan dari 29 Agustus sampai dengan 4 September 2010, kegiatan ini selain bernilai pendidikan dan pembinaan bagi peserta juga diharapkan dapat mengisi waktu para peserta dalam menunggu waktu berbuka puasa. Adapaun kegiatan yang dilombakan adalah lomba adzan, lomba mempraktekkan shalat subuh dan jenazah, lomba menghafal just satu dan lomba kaligrafi.
Menurut M. RIDWAN selaku ketua panitia mengatakan “ Kami memprediksi jumlah peserta 100 orang yang dikuti oleh SD, SMP/MTS, MAN/SMKI dan TPQ yang berada di dalam maupun di luar Desa Moyo.
Ungkapnya lagi “Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin setiap bulan suci ramadhan dan sangat mendapat apresiasi positif Pemerintah Desa dan orang tua para peserta karena kegiatan ini merupakan batu loncatan dan pondasi bagi adik-adik peserta dalam menjalani kehidupan ke depannya.”
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar